Bagaimanakah kita menjadi seorang AHLI?
Mungkin ada baiknya kita menyimak filosofi aliran Zen (
to follow the path,
look to the master,
follow the master,
walk with the master,
see through the master,
become the master.(ZEN).
To Follow the Path, mengikuti Jejak/Jalur
Seorang murid tentunya harus mendefinisikan apa dia sebenarnya dan seperti apa keinginan bentuk atau wujud dirinya yang ia akan bentuk. Ketika ia ingin menjadi seorang Pelukis yang handal, ia harus fokus kepada langkah-langkah atau proses yang menjadikan ia seorang pelukis bukan mengikuti Jalur(Path) seseorang dengan Impian menjadi seorang Pematung.
Look to The Master, mencari seorang yang Ahli
Seorang murid bisa dikatakan sebagai murid jika ada seorang guru yang memberikan ilmu. Ada baiknya kita mencari seorang guru atau pembimbing karena buku tidaklah selalu memberikan apa yang kita inginkan. Ada hal-hal atau kekurangan kita yang Guru dapat lihat pada diri kita yang tidak ditunjukkan oleh buku panduan manapun.
Follow the master, Ikutilah seorang yang Ahli
Lihatlah apa yang dilakukan oleh seorang yang ahli, amati lalu maknai dan ambil apa yang bisa kita pelajari
Walk with the Master, Berjalanlah bersama seorang yang ahli
Berjalan disamping seorang yang berilmu tentunya membawa manfaat. Ada hal yang dapat kita petik, seperti kisah Nabi Musa as dan Nabi Kidhir as. Kadang kita memandang sesuatu secara syar'i tapi lupa apa yang dimaksud dengan makna hakikat.
See through the Master, Lihatlah melalui pandangan seorang yang Ahli
Ikutilah cara pandang seorang ahli dalam menghadapi hal. Ia lebih jeli dalam memandang dan ikutilah metodenya
Become the Master, Jadilah Seorang yang Ahli
Dan yang terakhir, jadilah seorang Ahli. Seorang ahli bukanlah gelar yang berasal dari diri sendiri atau pengakuan kita kepada diri kita atau self-proclaim. Dapatkanlah gelar Ahli karena profesi anda
No comments:
Post a Comment